BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Dalam membahas sistem pernapasan, kita akan berbicara tentang sistem pernapasan pada manusia, sistem pernapasan pada hewan, serta gangguan-gangguan dan kelainan yang ada di sistem pernapasan. Sistem pernapasan pada manusia sendiri terdiri atas organ yang membentuk saluran pernapasan, diantaranya rongga hidung, faring, laring, trakea, bronkus, bronkiolus, serta alveolus. Adapun mekanisme pernapasan pada manusia yaitu dengan cara pernapasan dada dan pernapasan perut. Sedangkan organ-organ pernapasan pada hewan sendiri atas trakea (pada serangga), insang (pada ikan), dan paru-paru (pada burung dan mamalia). Pernapasan merupakan rangkaian proses sejak pengambilan gas atau udara. Penggunaannya untuk memecah zat, mengeluarkan gas yang dihasilkan dari sisa metabolisme, dan memanfaatkan energi yang dihasilkan. Pernapasan oleh mahkluk hidup dapat dibedakan menjadi dua, yaitu dengan cara langsung dan tidak langsung. Pernapasan secara langsung ter